Cara Mempercepat Kinerja Laptop Dijamin 100% Work
Anda akan sangat diuji dengan laptop atau komputer yang memiliki performa lambat. Untuk itu ada cara mempercepat kinerja laptop atau komputer agar pekerjaan dan tugas bisa diselesaikan dengan lebih cepat dan lebih lancar.
Sebaiknya jangan membiarkan laptop atau komputer Anda terus-terusan seperti itu. Mengatasi laptop atau komputer yang lelet sebenarnya cukup mudah, hanya perlu melakukan perawatan secara rutin.
Selengkapnya akan dijelaskan juga apa saja yang perlu Anda lakukan ketika laptop atau komputer lelet pada ulasan singkat di bawah ini.
Cara Mempercepat Kinerja Laptop atau Komputer
1. Memperbesar Kapasitas RAM dan Hardisk
Kinerja laptop atau komputer bisa menjadi sangat lambat ketika proses multitasking yang terlalu berat. Memperbesar kapasitas RAM merupakan solusi yang terbaik untuk mengatasi problem yang sedang Anda hadapi.
Begitu juga dengan hardisk, sebaiknya memilih hardisk yang berkapasitas besar. Apalagi jika kondisinya yang hampir penuh, bisa memperlambat kinerja laptop atau komputer. Tak ada salahnya untuk membeli hardisk berkapasitas besar untuk meningkatkan performa laptop atau komputer.
2. Hapus File-file Sementara Pada Recycle Bin
Poin yang kedua juga bisa menyebabkan laptop atau komputer jadi lambat, maka alangkah baiknya Anda menghapus file sementara atau sampah tersebut. Pastikan file tersebut memang benar-benar sudah tidak dibutuhkan lagi. Bagaimana cara menghapusnya?
Klik kanan icon Recycle Bin kemudian pilih Empty Recycle Bin, cara ini merupakan yang paling mudah.
3. Uninstall Program Yang Tidak Penting
Seringkali Anda mengunduh berbagai aplikasi yang sebenarnya tidak penting untuk digunakan. Bahkan meskipun sudah mengunduh dan mengintallnya, aplikasi tersebut malah tidak digunakan sama sekali.
Nah, cara mempercepat kinerja laptop bisa dengan cara uninstall aplikasi atau program yang tidak penting.
Klik Start – Control Panel – Pilih Unistall A Program kemudian pilih mana program yang sudah tidak digunakan atau tidak penting, klik kanan Uninstall.
Program yang tidak penting atau tidak digunakan hanya akan mengurangi kapasitas hard disk yang Anda miliki.
4. Custom Virtual Memory
Virtual memory memang berbeda peran dengan RAM, bahkan tidak sebesar RAM memberikan pengaruhnya. Namun tak boleh disepelekan, virtual memory bisa membantu meningkatkan kinerja komputer.
Cara mengaturnya yakni, masuk ke Control Panel – kemudian System and Security – System.
Selain dari cara tersebut, Anda juga bisa menekan tombol window + Pause/Break. Selanjutnya bisa memilih Advanced System Settings, pilih tab Advanced dan pilih Settings untuk menu Performance.
Pindahkan kembali ke bagian tab Advanced, pilih change yang nantinya muncul menu Virtual Memory.
Apakah cara mempercepat kinerja laptop dengan virtual memory sudah selesai? Tentu saja belum, Lanjutkan dengan Uncheck Automatically Manage Paging file size for all drives pada kolom yang muncul.
Pada kolom custom size, Anda bisa menentukan jumlah memory virtual yang diinginkan. Untuk bagian maximum size bisa mengisinya dengan 2x initial size, pilih set dan OK. Jumlah tersebut tidak baku, Penulis hanya memperkirakannya saja.
5. Menginstall Anti Virus
Cara yang terakhir ini terlihat sepele namun memberikan dampak yang cukup bagus terhadap kinerja laptop atau komputer. Sebagian besar virus merupakan malware atau spyware yang sangat mempengaruhi kinerja laptop atau komputer menjadi lambat dan merusak file yang ada.
Dengan menginstall antivirus yang tepat, maka kinerja laptop atau komputer tidak akan banyak terpengaruhi.
Itulah ulasan singkat mengenai cara meningkatkan kinerja laptop atau komputer yang bisa Anda lakukan. Cara-cara di atas sangat penting untuk dilakukan ketika terjadi kendala pada laptop atau komputer.
Posting Komentar untuk "Cara Mempercepat Kinerja Laptop Dijamin 100% Work"
Posting Komentar
Komentar dimoderasi
Komentar akan muncul apabila disetujui oleh penulis